Senin, 25 Juni 2012

Keterkaitan Antara Kegiatan Manusia Dengan Masalah Perubahan/Pencemaran Lingkungan

keterkaitan antara kegiatan manusia dengan masalah perubahan / pencemaran lingkungan
1.    SOAL:
Selain mencemari lingkungan, pemakaian pestisida yang terus menerus memberikan dampak negatif, antara lain...
a.    Menurunnya populasi serangga
b.    Meningkatnya hasil panen
c.    Meluasnya distribusi serangga
d.    Resistansi serangga terhadap pestisida
e.    Keanekaragaman serangga menurun
Jawaban: A
Pembahasan:
Pestisida adalah semua zat atau campuran zat yang khusus untuk memberantas atau mencegah gangguan serangga. Sebenarnya aturan pemakaian pestisida telah ada dalam Peraturan Pemerintah. Namun, apabila pestisida dipakai secara terus menerus tentu dapat berdampak pada lingkungan dan juga merusak ekosistem.

2.    SOAL:
Efek rumah kaca yang disebabkan oleh manusia menimbulkan masalah lingkungan secara global karena adanya kenaikan…
a.    Kelembapan udara
b.    Kadar partikulat udara
c.    Kadar CO2 di atmosfer
d.    Suhu lingkungan
e.    Kadar bahan pencemar
Jawaban: C
Pembahasan:
Efek rumah kaca menyebabkan bumi menjadi hangat dan layak ditempati manusia, karena jika tidak ada efek rumah kaca maka suhu permukaan bumi akan 33 derajat Celcius lebih dingin. Gas Rumah Kaca (GRK) yaitu CO2 (Karbon dioksida),CH4(Metan) dan N2O (Nitrous Oksida), HFCs (Hydrofluorocarbons), PFCs (Perfluorocarbons) and SF6 (Sulphur hexafluoride). Akan tetapi, akibat perbuatan manusia, efek rumah kaca menjadi berlebihan karena konsentrasi gas rumah kaca meningkat sehingga sinar matahari yang dipantulkan kembali oleh permukaan bumi terperangkap di dalam bumi.

3.    SOAL:
Pada zaman dahulu penduduk desa selalu menerapkan sistem ladang berpindah. Kerugian sistem tersebut adalah…
a.    Menghabiskan waktu dan tenaga
b.    Tanah yang ditinggalkan menjadi gersang
c.    Membutuhkan biaya yang banyak
d.    Banyak hutan yang rusak karena ditebang
e.    Kesulitan dalam mencari tempat tinggal
Jawaban: D
Pembahasan:
Ladang Berpindah adalah kegiatan pertanian yang dilakukan dengan cara berpindah-pindah tempat. Ladang dibuat dengan membuka hutan atau semak belukar dengan cara ditebang atau dibabat.

4.    SOAL:
Di antara perbuatan berikut ini yang melanggar etika lingkungan adalah…
a.    Membunuh hewan buas yang akan menerkam anak
b.    Memelihara hewan buas untuk kesenangan
c.    Mengembangbiakkan hewan langka
d.    Melakukan penghijauan
e.    Mengembangkan predator alami
Jawaban: B
Pembahasan:
Etika lingkungan dibedakan menjadi etika pelestarian dan etika pemeliharaan. Kita sebagai manusia harus membantu melestarikan alam dan memelihara lingkungan demi kepentingan semua makhluk hidup. Sehingga dalam hal ini tidak akan ada yang dirugikan.

5.    SOAL:
Dampak penggunaan pupuk yang berlebihan adalah…
a.    Meningkatnya produktivitas tanah
b.    Penyerapan unsur hara menjadi lebih cepat
c.    Terbunuhnya musuh alami hama
d.    Tanaman tumbuh kerdil dan daunnya kuning
e.    Terjadi penimbunan bahan organik dalam tanah
Jawaban: E
Pembahasan:
Pupuk tentunya mengandung zat hara yang diperlukan tanaman bagi pertumbuhan dan perkembangannya. Apabila pemberian pupuk sesuai takaran maka tanaman dapat tumbuh dan berkembang dengan baik. Namun bila pupuk yang diberikan berlebihan, akan ada zat hara yang tidak terserap oleh tanaman dan menimbun di dalam tanah. Hal itu dapat membuat tanah justru menjadi tidak subur karena tanah itu rusak.

0 komentar:

Posting Komentar